Menu

Div Untuk Halaman Terpisah

Senin, 14 Desember 2015

Mengapa semut tiba tiba banyak yang mati?





Mengapa semut tiba tiba banyak yang mati?


Di Bulan bulan akhir musim kemarau dan awal musim hujan seperti saat ini adalah musim peralihan bagi semut kroto. Mengapa peralihan? Karena sebagian semut kroto ada yang menetas menjadi semut jantan bersayap hitam. Sebagian lainnya menjadi calon ratu (Caltu). Nah, di musim seperti ini biasanya semut akan “kawin” . Dan karenanya, biasanya banyak yang mati terutama semut pejantannya.

Semut tiba tiba mati ada banyak faktor. Pertama, bisa jadi karena perubahan suhu. Sebagaimana hewan lainnya, seperti ayam yang terkena penyakit “gering” yang biasanya terjadi di musim peralihan, semut juga bisa tiba tiba mati karena faktor cuaca yang berubah ubah akibat setress.
Kedua, faktor alami. Faktor alami disini yakni akibat proses siklus tahunan. Yakni memang di bulan Oktober, Nopember dan sebagian Desember terjadi musim semut jantan dan caltu. 

Di musim ini memang banyak semut jantan yang satu sisi positif, yakni kawin dengan caltu/ratu dan kelak menghasilkan benih kroto. Namun, di sisi lain, terlalu banyak semut jantan mengakibatkan sarang rusak dan menjadi kanibal terutama menyerang semut merah yang masih kecil kecil.
Untuk itu, tidak ada solusi lain kecuali semut jantan dikurangi populasinya. Terutama di bulan sebelum sebelumnya, yakni September sampai Nopember. Solusi lainnya, kembalikan semut kroto di toples anda ke habitatnya, yakni di alam untuk beberapa waktu. Setelah fase semut jantan selesai, biasanya pertengahan Desember, baru diambil dan ditangkar kembali. 

Dan di Bulan Desember pula biasanya caltu sebagian akan terbang dan sebagian akan diseleksi oleh koloni semut. Proses seleksi ini mengakibatkan banyak caltu yang tiba tiba kepalanya putus dan mati. Dan yang benar benar menjadi ratu nantinya adalah yang sayapnya putus dan dikerubuti semut. Dan inilah yang disebut master ratu. Bulan master ratu umumya akhir Desember sampai Januari, Februari dan sebagian Maret. 

Anda ingin budidaya kroto? kami sedia bibit kroto ready stock dan siap kirim kirim ke seluruh Indonesia melalui jalur udara dan darat. Silahkan kontak 087838393451.